Renungan Berjalan bersama Tuhan

Ketulusan yang Melindungi Aku

Ketulusan yang Melindungi Aku

Oleh: Pdt. Nathanael Channing

“Orang fasik dirobohkan karena kejahatannya, tetapi orang benar mendapat perlindungan karena ketulusannya.” (Amsal 14:32)

Dalam setiap kehidupan kita pasti ada sebab-akibat. “Sebab-akibat” ini bukan hukum karma. Pengertian hukum karma adalah “Tuhan sudah menetapkan kehidupan kita, entah itu baik atau tidak, beruntung atau mengalami kerugian terus, mendapat berkat atau kutuk, menjadi orang beruntung atau sial, kaya atau miskin, baik atau jahat, dan sebagainya. Hal itu telah ditetapkan Allah dan tidak bisa diubah sampai manusia itu meninggalkan dunia ini!” Jelas, pandangan atau kepercayaan ini bertentangan dengan iman Kristen. Allah tidak pernah menetapkan karya ciptaan-Nya yang penuh kemuliaan Allah, menjadi seperti itu! Semua ciptaan Allah dikatakan “amat baik”. Lihat seluruh Kitab Kejadian pasal 1 dan 2.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *