Renungan Berjalan bersama Tuhan

Mahkota Duri

Bagaimana jika mahkota itu bukan bertatahkan emas, berlian, atau batu permata lainnya, melainkan terbuat dari duri-duri yang tajam? Siapa yang mau memakainya? Pasti tidak ada!  Namun, sejarah mencatat bahwa Tuhan Yesus telah mengenakan mahkota duri. Alkitab mengatakan bahwa Tuhan Yesus melalui proses panjang sampai pada masa kesengsaraan-Nya. Dia harus lahir lebih dulu ke dalam dunia ini dan hidup di tengah manusia berdosa yang tidak mengenal kebenaran dan kasih. Seluruh hidup dan pelayanan-Nya ditolak dan tidak dihargai orang. Dia mengalami penderitaan fisik: disesah, dipukuli, diludahi, dan harus memikul kayu salib. Dan sebelum disalibkan, Dia harus mengenakan mahkota duri. Matius mencatat, “Mereka menganyam sebuah mahkota duri dan menaruhnya di atas kepala-Nya, lalu memberikan Dia sebatang buluh di tangan kanan-Nya. Kemudian mereka berlutut di hadapan-Nya dan mengolok-olokkan Dia, katanya: ‘Salam, hai Raja orang Yahudi!’” (Matius 27:29).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *