Khotbah Perjanjian Baru

Peranan Kuasa Roh Kudus Atas Hidup Kita

Peranan Kuasa Roh Kudus Atas Hidup Kita

Roma 15:13,19 a

oleh: Jenny Wongka †

Hari ini, ketika saya sedang menulis naskah ini, bertepatan dengan Hari Raya Pentakosta, hari peringatan turunnya Roh Kudus. Saya ingin mengajak Anda untuk merenungkan kembali janji Yesus kepada murid-murid-Nya. Dia berpesan kepada mereka untuk tidak meninggalkan kota Yerusalem sampai Dia menepati janji-Nya untuk mengutus seorang Penolong yang lain, Parakletos, yakni dalam bahasa aslinya berarti: Pendamping yang berdiri di samping seseorang; berfungsi untuk menjadi advokat, atau penasihat; atau sebagai Penghibur bagi setiap orang percaya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *