Renungan Berjalan bersama Tuhan

Aku yang Mengatur Hidupmu

Taat pada hukum Tuhan seharusnya bukan didasari oleh sikap takut dihukum. Ketaatan itu seharusnya menjadi bentuk kasih kita kepada Tuhan dan sesama sehingga tatanan yang telah Tuhan ciptakan tetap berjalan harmonis, termasuk kehidupan keluarga.

Ketika kasih yang dinyatakan dalam bentuk hormat kepada ayah dan ibu menjadi realitas kehidupan keluarga sehari-hari, maka kasih akan menjalar ke dalam relasi sosial dalam masyarakat. Tanpa adanya kasih di dalam keluarga, tak heran jika orang berani melukai sesamanya, membunuh, berzina, atau menentang hukum-hukum Tuhan lainnya. Setelah merenungkan bagian ini, kita bisa menyadari betapa pentingnya hukum ini bagi manusia, dan hukum ini perlu diteruskan dari generasi ke generasi. Baik sebagai orangtua maupun sebagai anak, tugas panggilan kita adalah untuk melaksanakan hukum Tuhan dalam kehidupan sehari-hari berlandaskan kasih. Amin.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *